Notification

×

Iklan

Tag Terpopuler

IJD Bangkep 2025 Libatkan Tenaga Kerja Lokal, Dipastikan Selesai Akhir Tahun

Senin, 15 Desember 2025 | Desember 15, 2025 WIB Last Updated 2025-12-16T04:33:32Z


IJD Bangkep 2025 Libatkan Tenaga Kerja Lokal, Dipastikan Selesai Akhir Tahun 


IJD Bangkep 2025 Libatkan Tenaga Kerja Lokal, Dipastikan Selesai Akhir Tahun 


Sulteng - Program percepatan peningkatan jalan daerah melalui Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 11 Tahun 2025 mulai menunjukkan hasil nyata di Sulawesi Tengah. Salah satunya di Kabupaten Banggai Kepulauan.


Dua segmen ruas penting kini tengah dikerjakan Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional Sulawesi Tengah demi memperkuat konektivitas, memperlancar distribusi, serta mendukung pertumbuhan ekonomi wilayah.

Jalur distribusi masyarakat semakin baik berkat BPJN Sulawesi Tengah 

PPK 3.3 BPJN Sulawesi Tengah, menegaskan komitmen pihaknya dalam memastikan pekerjaan berjalan tepat mutu dan tepat waktu.


Perogram IJD di Banggai Kepulauan merupakan langkah penting memperkuat konektivitas antarwilayah dan mempercepat distribusi, dan komoditas daerah. 


Satuan Kerja PJN Wilayah III, memastikan seluruh pekerjaan memenuhi standar mutu, tepat waktu, dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.


Pihaknya juga memastikan bahwa penanganan paket IJD akan selesai tepat waktu sebelum akhir tahun.


Inpres Jalan Daerah di Kecamatan Peling Tengah difokuskan untuk mendukung sektor-sektor produktif agar distribusi logistik makin lancar dan masyarakat merasakan kenyamanan saat melintas.


Dengan terlaksananya proyek ini, tingkat kemantapan jalan tercapai sehingga peningkatan kualitas jaringan jalan diyakini dapat mendorong kelancaran mobilitas warga serta memberikan efek berganda bagi perekonomian daerah.


Ia berharap kerja nyata ini bisa memberikan manfaat yang besar bagi kehidupan dan pertumbuhan ekonomi masyarakat di Kabupaten Banggai Kepulauan. 


Ini Manfaat UtamaPeningkatan Konektivitas & Aksesibilitas


Menghubungkan daerah terpencil ke pusat, mempermudah mobilitas warga, serta akses ke layanan vital seperti sekolah dan puskesmas.


Percepatan Pertumbuhan Ekonomi di Kabupaten Banggai Kepulauan 


Inpres Jalan Daerah ditunjukan untuk mempercepat distribusi hasil pertanian, bahan baku industri, serta mendukung sektor pariwisata, sehingga meningkatkan perekonomian lokal dan nasional.


IJD Bangkep 2025 untuk Pemerataan Pembangunan


Program IJD di Bangkep bisa menekan kesenjangan infrastruktur antara perkotaan dan pedesaan, sehingga memastikan seluruh wilayah di provinsi Sulawesi Tengah dapat menikmati akses yang layak.


Selanjutnya IJD di Kecamatan Peling Tengah dapat menurunkan biaya logistik karena jalan yang baik memperlancar distribusi barang dan mengurangi biaya transportasi bagi masyarakat sekitar.


Penciptaan Lapangan Kerja


Peningkatan ruas jalan di Kecamatan Peling Tengah Kabupaten Banggai Kepulauan melibatkan tenaga kerja lokal


Inpres Jalan Daerah (IJD) di Banggai Kepulauan merupakan instrumen strategis untuk memperkuat infrastruktur dasar yang menjadi "urat nadi" pembangunan daerah, sejalan dengan visi pembangunan nasional menuju Indonesia Emas 2045. (**)

×
Berita Terbaru Update