Notification

×

Iklan

Tag Terpopuler

Dukung Minat Dan Bakat Siswa, Kepsek SMA 1 Bunobogu Serahkan Penghargaan Turnamen Futsal

Rabu, 14 Januari 2026 | Januari 14, 2026 WIB Last Updated 2026-01-15T05:52:15Z

 


Buol. Info Aktual Terkini com - Kepala SMA Negeri 1 Bunobogu, Amir, S.Pd.  secara resmi menyerahkan penghargaan kepada para pemenang Turnamen Futsal Antar Pelajar Se-Kabupaten Buol yang diselenggarakan tahun 2025, sebagai bagian dari upaya mendukung minat dan bakat siswa di bidang olahraga. Kegiatan penyerahan penghargaan tersebut berlangsung di halaman Sekolah SMA Negeri 1 Bunobogu dengan penuh antusias dan semangat sportivitas. 12/01/2026.



Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Bunobogu, Amir, S.Pd.  menyampaikan,   apresiasi besar kepada tim futsal dan pelatih atas kerja keras dan dedikasi mereka selama turnamen. Ia berharap pencapaian ini menjadi inspirasi bagi seluruh siswa untuk berpartisipasi aktif dalam kegiatan olahraga dan terus menjunjung tinggi nilai sportivitas.


"Dengan mendapatkan juara 3 ini, SMA Negeri  1 Bunobogu ini tidak hanya membawa pulang medali dan trofi, tetapi juga pengalaman berharga yang dapat meningkatkan kepercayaan diri serta membangun semangat tim di kalangan pelajar. Event seperti ini diharapkan dapat diperluas lagi pada tahun-tahun berikutnya untuk mengembangkan bakat olahraga pelajar di Kabupaten Buol". Ujarnya. 


Pada kesempatan tersebut, Kepala Sekolah secara simbolis menyerahkan trofi, piagam penghargaan, dan hadiah kepada tim juara serta pemain terbaik. Para pemenang tampak bangga dan bersyukur atas pencapaian yang diraih melalui kerja keras dan latihan yang konsisten. RL

×
Berita Terbaru Update