Notification

×

Iklan

Tag Terpopuler

Pamatwil Polda Sulbar bersama Kapolres Pasangkayu Dandim 1427/Pasangkayu Kunjungi TPS Pilkada 2024

Rabu, 27 November 2024 | November 27, 2024 WIB Last Updated 2024-11-27T12:30:05Z

 


Pasangkayu, infoaktualterkini.com - Karo Log Polda Sulbar Kombes Pol Muhammad  Budi Ariyanto S.I.K, M.H selaku  Pamatwil Kabupaten Pasangkayu bersama Kapolres Pasangkayu AKBP Candra Kurnia Setiawan S.I.K, dan Dandim 1427/Pasangkayu Letkol Czi Dony Siswanto melakukan kunjungan ke sejumlah Tempat Pemungutan Suaras (TPS) di wilayah Kelurahan Pasangkayu Kota dan Kecamatan Pasangkayu Rabu (27/11/2024).


Dalam kesempatan di hadiri Wakapolres Pasangkayu, Kompol Syaiful Isnaini S.E, S.I.K, M.Si, Kabag Ops Polres Pasangkayu Kompol Pandu Arief Setiawan, S.H., S.I.K, Kapolsek Pasangkayu IPTU Mustamir S.H, M.H, dan Pa Siaga B Bag Ops IPDA Aris Anwar


Maka Kapolres Pasangkayu AKBP Candra Kurnia Setiawan S.I.K, mengatakan, Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan pelaksanaan pemungutan suara berlangsung aman, tertib, dan sesuai dengan prosedur yang berlaku. Kehadiran aparat keamanan adalah bentuk sinergi Polri dan TNI dalam menjaga kondusivitas selama proses demokrasi berlangsung



"Kami hadir untuk memastikan bahwa proses pemungutan suara di TPS ini berjalan lancar, aman, dan demokratis. Pengamanan di TPS 14 Keluarahan Pasangkayu dan TPS 22 Alun-alun Pasangkayu ini telah disiapkan dengan baik, dan kami mengapresiasi kerja sama masyarakat dalam menjaga ketertiban"tuturnya.


Aparat keamanan terlihat siaga, sementara proses pemungutan suara berjalan tertib dengan antusiasme masyarakat yang tinggi. 


"Olehnya itu, kegiatan ini diharapkan menjadi langkah awal untuk memastikan seluruh tahapan pemilu di wilayah Sulawesi Barat berjalan dengan aman, damai, dan sukses" tutup Kapolres. (bur)

×
Berita Terbaru Update